tips-memilih-bengkel-motor

Memilih Bengkel Motor yang Terpercaya

Pernah kejebak salah bengkel ga nih?
Disadur dari kreditpintar.com

1. Pilih bengkel yang memiliki teknisi yang bersertifikat atau profesional

Hal pertama yang harus kalian perhatikan yaitu teknisi harus merupakan mekanik yang bersertifikat, jujur dan andal dalam bidangnya. Kejujuran mekanik paling penting, karena sering terjadi kecurangan karena mekanik yang tidak jujur. Cara mengetahui mekanik yang jujur adalah dia menjawab dengan detail dan jelas tentang kerusakan yang dialami motor kita.

Bisa juga dengan cara dia menjelaskan, apakah suku cadang motor ada yang perlu diganti atau tidak. Karena biasanya beberapa mekanik menyarankan untuk mengganti suku cadang walaupun suku cadang motor kita tidak rusak.

2. Cari bengkel yang jam operasionalnya panjang

Bengkel yang memiliki jam operasional yang panjang juga sangat penting. Pilih bengkel yang tetap beroperasi saat hari libur atau akhir pekan agar motor bisa langsung diperbaiki jika sewaktu-waktu ada masalah. Kalian bisa meminta kontak atau nomor telepon bengkel agar sewaktu-waktu terjadi masalah, bisa menghubungi dan membuat jadwal janji servis. 

3. Punya fasilitas tempat untuk menunggu

Tidak mungkin kan, kita menunggu motor kita diservis dengan berdiri saja. Karena itu pilihlah bengkel yang minimal memiliki fasilitas tempat duduk. Banyak sekali bengkel yang menyediakan tempat duduk, snack, minuman dan ada tv juga. Hal ini agar kita bisa menunggu motor kita dengan nyaman, tidak lelah dan tidak jenuh, karena servis motor bisa lebih dari 1 jam tergantung ramai dan antrian perbaikannya.

4. Harga servis terjangkau

Kalian pasti sering membanding-bandingkan bengkel untuk mencari harga yang lebih murah. Biaya servis motor biasanya berkisar 150 ribu sampai 175 ribu rupiah. Jika harganya lebih dari itu, sebaiknya pilih bengkel motor lain. Sebaliknya, jika ada yang jauh lebih murah tentu harus dipertanyakan, karena mungkin saja bengkel tersebut bengkel abal-abal. Yang ada motor makin rusak dan uang yang kita keluarkan jauh lebih banyak. 

5. Suku cadang motor asli

Pastikan suku cadang motor yang digunakan bengkel asli agar motor bisa lebih awet. Sebagai pelanggan, kita harus menyanyakan keaslian suku cadang yang akan menggantikan suku cadang yang rusak.

Kalian juga bisa loh membeli dulu di tempat lain suku cadang yang asli, jika memang sudah tahu kerusakan motor kita. Karena bisa mengantisipasi kecurangan yang dilakukan oleh pihak bengkel. 

6. Pastikan mendapatkan garansi dari pihak bengkel

Biasanya bengkel yang bagus akan memberikan garansi jika motor masih memiliki keluhan yang sama. Jika ada kerusakan yang sama dalam jangka waktu tertentu, bisa kembali ke bengkel tersebut dan diperbaiki kembali tanpa ada biaya lagi. Jika bengkel tidak menawarkan atau memberitahu jangka waktu garansi, maka perlu kalian waspadai. 

7. Referensi dari orang lain

Biasanya bengkel yang bagus, diketahui oleh para pelanggannya dari mulut ke mulut. Oleh karena itu, kalian bisa meminta referensi dari keluarga ataupun teman yang juga mempunyai motor dan sering ke bengkel. Ka
lian bisa menanyakan soal harga yang biasanya mereka keluarkan, mekanik yang ada apakah profesional dan apakah suku cadang yang dijual adalah asli.  

Surabaya

Jl. Kamboja No.2,
Kel. Ketabang, Kec. Genteng,
Surabaya, 60272

Malang
Jl. Gatot Subroto No.12, Jodipan, Kec. Blimbing, Kota Malang, Jawa Timur 65118


Contacts

Email: mpmpart.indonesia@gmail.com
Phone:
031 5341413 (Surabaya)
0341 325582 (Malang)

Whatapp
0823 660 79 777

Links
Feedback

Kontak kami jika ada yang ingin Anda tanyakan mengenai layanan, produk, dan lain sebagainya.

Designed with ‌

HTML Website Generator